SAMBUTAN KEPALA SEKOLAH
Assalamualaikum Wr. Wb
Alhamdulillah...
Segala Puji Syukur terucap kepada Ilaahi Robbi Allah Azza wajalla atas segala limpahan Rahmat dan Hidayah-Nya sehingga kita masih dikaruniai nafas-nafas kehidupan dalam rangka mengemban amanah para pendiri bangsa dan menegakkan serta menjujung tinggi agama-Nya.
UPT SMP NEGERI 2 WIDANG merupakan sekolah kebanggaan kita yang pada dasarnya adalah lembaga Pendidikan yang berusaha mengasah kecerdasan (IQ, EQ, SQ) bagi anak didiknya sehingga menjadi sosok yang mandiri, utuh dan sukses dengan memberdayakan potensi fisik, rasio, emosi dan spiritualnya.
Besar harapan kami dengan bebrbekal ke-3 hal tersebut agar nantinya para alumnus dapat menjadi generasi yang berkualitas dimasa yang akan datang dan sekaligus sebagai pelopor, pelangsung dan penyempurna guna mewujudkan amanah pendiri bangsa, agar menjadi Bangsa yang bermakna dimata dunia.Sebagimana sabda Nabi Muhammad SAW.
“ Sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat bagi manusia lainnya ” Atas nama segenap Civitas Akademica kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, terutama kepada orang tua wali murid yang telah mempercayakan dan mengamanahkan putra-putrinya kepada kami selama dibangku sekolah.
Akhirnya kami selaku Civitas Academica mohon maaf atas segala kekhilafan, Semoga Allah memberi ampunan dan selalu memudahkan segala urusan kita. Aamiin..
Wassalamualaikum Wr. Wb
Baca Juga
PPDB UPT SMP NEGERI 2 WIDANG 2025-2026
Untuk Pendaftaran Klik Link di bawah ini https://docs.google.com/forms/d/1NXDX4j97JPV72VDCxTw25enUCXd7CayV7uRT3tPbiiw/preview